LensaPesisir.ID adalah Portal Berita Terkini Pesisir Indonesia

22 Mei 2025

Peratin Pekon Walur Menyalurkan BLT-DD Triwulan Satu T.A 2025

Peratin Pekon Walur Menyalurkan BLT-DD Triwulan Satu T.A 2025



LENSAPESISIR.ID - Peratin Pekon Walur Kecamatan krui  Selatan Kabupaten Pesisir Barat Lampung  Salurkan BLT-DD Triwulan Tahap 1 kepada 5 KPM  (Keluarga Penerima Manfaat) Penyaluran BLT- DD bertempat dibalai pekon setempat, Kamis (22/05/2025).

Hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan camat krui selatan babinkabtibmas, pendamping desa, LHP, tokoh masyarakat, beserta seluruh aparatur pekon walur serta masyarakat penerima bantuan. 

 Peratin Pekon Walur H.Yoyon Yufriza.,S.E mengatakan, pihaknya memberikan BLT-DD tiga bulan sekaligus kepada 5 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), terhitung bulan Januari, februari maret perbulannya, dengan jumlah BLT-DD Rp 300.000.,/per bulan dibagikan tiga bulan sekaligus, setiap KPM menerima Rp 900.000. Peratin Pekon Walur menyampaikan " Manfaatkanlah bantuan ini dengan sebaik mungkin untuk memenuhi  kebutuhan pokok yang diperlukan sesuai kebutuhan Sehari-hari,”jelasnya. 

(Ns)


21 Mei 2025

BUPATI-WAKIL BUPATI PESIBAR LEPAS PEMBERANGKATAN 56 JAMAAH HAJI ASAL PESIBAR

BUPATI-WAKIL BUPATI PESIBAR LEPAS PEMBERANGKATAN 56 JAMAAH HAJI ASAL PESIBAR


LENSAPESISIR.ID,- Bupati-Wakil Bupati Pesisir Barat (Pesibar), Dedi Irawan-Irawan Topani, S.H., M.Kn., melepas pemberangkatan 56 jamaah haji Pesibar Tahun 2025, di Komplek Perkantoran Pemkab Pesibar, Rabu (21/5/2025) subuh.

Turut hadir juga dalam kegiatan tersebut Ketua Tim Penggerak-Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK), Dian Hardiyanti Dedi, S.ST., M.M., Ketua I TP-PKK, Dea Derika Topani, S.H., M.Kn., Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pesibar, Eliza Wati Zadmiko, S.Sos., anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Edi Yurson, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Audi Marpi, S.Pd., M.M., Staf Ahli Bupati, para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan Forkopimda setempat.

Dalam sambutan Bupati, Dedi Irawan mengatakan bahwa, hari ini adalah hari yang penuh berkah dan kebahagiaan, para keluarga berkumpul mengantarkan anggota keluarganya yang telah dipilih Allah SWT untuk memenuhi panggilan-nya ke Baitullah. 

"Keberangkatan ini bukanlah sekadar perjalanan fisik, tetapi perjalanan spiritual yang Insya Allah akan membawa perubahan besar dalam hidup setiap jamaah. Dapat menunaikan ibadah haji tentunya merupakan keinginan bagi semua umat muslim di seluruh dunia,"

Bupati, Dedi Irawan juga mengatakan bahwa ibadah haji merupakan rukun Islam yang keenam yang harus ditunaikan jika mampu, mampu dalam beribadah dan mampu secara fisik. Namun demikian menunaikan ibadah haji semata mata adalah kehendak Allah SWT. "Maka dari itu dapat menunaikan ibadah haji merupakan sebuah kenikmatan yang tidak dapat digambarkan," tutur Bupati, Dedi Irawan.

Lebih jauh orang nomor satu di Bumi Para Sai Batin dan Ulama itu mengatakan, perjalanan haji adalah perjalanan yang penuh makna, yang tidak hanya mengajarkan tentang kesabaran dan ketakwaan, tetapi juga tentang kebersamaan dan persaudaraan. Di tanah suci, jamaah haji asal Pesibar akan bertemu dengan jutaan umat muslim dari berbagai penjuru dunia dengan tujuan yang sama yaitu untuk beribadah kepada Allah SWT. Tentu diharapkan selama berada di tanah suci jamaah haji asal Pesibar dapat menjaga niat yang ikhlas, menjaga kesehatan, dan selalu mengikuti petunjuk yang telah diajarkan oleh Rasulullah SAW.

"Kami semua (masyarakat Pesibar-red) mendoakan agar perjalanan para jamaah Hani senantiasa dalam lindungan Allah SWT, diberikan kekuatan, dan kemudahan dalam menjalankan seluruh rangkaian ibadah haji. Semoga menjadi haji yang mabrur, mendapatkan ampunan dan rida Allah SWT," ucap Bupati, Dedi Irawan.

Bupati, Dedi Irawan menandaskan, bagi bangsa Indonesia penyelenggaraan ibadah haji merupakan tugas nasional, berbagai upaya pembinaan, pelayanan dan perlindungan, kemudahan-kemudahan selalu disiapkan dari tahun ketahun. "Untuk itu atasnama Pemkab dan masyarakat Pesibar menyampaikan ucapan terima kasih kepada para petugas haji, baik Tim Pemandu Haji Indonesia (TPHI), Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI), para medis maupun Tim Petugas Haji Daerah (TPHD) yang telah melaksanakan tugas sebaik-baiknya guna kelancaran jamaah haji agar dapat menjalankan ibadah haji dengan baik dan lancar, serta memperoleh haji yang mabrur," tukas Bupati, Dedi Irawan. (Red)

20 Mei 2025

BUPATI-WAKIL BUPATI PESIBAR HADIRI UPACARA PERINGATAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL, HARI KEBANGKITAN NASIONAL, DAN PARIPURNA BULANAN

BUPATI-WAKIL BUPATI PESIBAR HADIRI UPACARA PERINGATAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL, HARI KEBANGKITAN NASIONAL, DAN PARIPURNA BULANAN


LENSAPESISIR.ID,- Bupati-Wakil Bupati Pesisir Barat (Pesibar), Dedi Irawan-Irawan Topani, S.H., M.Kn., menghadiri upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional, Paripurna Bulanan, dan Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2025, di halaman Komplek Perkantoran Pemkab Pesibar, Selasa (20/5/2025).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Wakapolres Pesibar, Kompol. Slamet Raharjo, S.H., M.H., dan dihadiri juga para Asisten, Staf Ahli, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan forkopimda setempat.

Dalam sambutannya Wakapolres, Slamet Raharjo menyampaikan bahwa, hari ini adalah momen yang sangat penting dan sarat makna yakni memperingati dua tonggak sejarah bangsa Hari Pendidikan Nasional yanga jatuh pada 2 Mei dan Hari Kebangkitan Nasional pada 20 Mei. Dua peristiwa yang menjadi cermin bahwa bangsa ini dibangun atas fondasi kecerdasan dan semangat juang. "Peringatan Hari Pendidikan Nasional

tahun ini mengusung tema Partisipasi Semesta Wujudkan Pendidikan Bermutu Untuk Semua. Sebuah ajakan yang mengandung harapan bahwa pendidikan adalah jalan terang menuju masa depan, dan setiap anak Indonesia berhak atas cahaya itu," kata Wakapolres, Slamet Raharjo.

Menurut Wakapolres, Slamet Raharjo, pendidikan bukan sekadar soal bangku sekolah, melainkan upaya memanusiakan manusia, membangun karakter, menanamkan nilai, dan menumbuhkan cita yang keseluruhannya membutuhkan peranan penting guru, orang tua, dan seluruh elemen masyarakat.

"Untuk itu kami menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para guru, para tenaga pendidik, dan semua pihak yang telah mendedikasikan hidupnya untuk dunia pendidikan. Jadikan semangat Hari Pendidikan Nasional sebagai komitmen bersama untuk terus memperbaiki kualitas pendidikan di Pesibar, mari kita pastikan tidak ada anak yang tertinggal karena keterbatasan. Karena setiap anak adalah cahaya, dan tugas kita menjaga agar cahaya itu tidak pernah padam," lanjut Wakapolres, Slamet Raharjo.

Sementara itu Wakapolres, Slamet Raharjo, juga mengatakan Hari Kebangkitan Nasional mengingatkan pada semangat persatuan, semangat perubahan, dan semangat bangkit dari keterpurukan. Para pendiri bangsa merintis jalan kemerdekaan dengan semangat gotong royong dan kesadaran kolektif sebagai bangsa yang besar. "Hari ini, kita mewarisi semangat itu untuk membangun Pesibar. Kebangkitan hari ini tidak lagi hanya melawan penjajahan, tetapi melawan kebodohan, kemiskinan, korupsi, dan segala bentuk ketertinggalan. Mari kita bangkit bersama, membangun tata kelola pemerintahan yang bersih, profesional, dan berpihak kepada rakyat," tegas Wakapolres, Slamet Raharjo.

Dalam hal upacara paripurna bulanan Pemkab Pesibar, Wakapolres, Slamet Raharjo juga mengajak jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN), para camat, lurah, hingga peratin, untuk memperkuat semangat pelayanan yang harus hadir dengan hati, bekerja dengan niat, dan bertindak dengan kasih, mampu menanamkan nilai integritas, loyalitas, dan keikhlasandalam bekerja. "Kita harus bangga menjadi bagian dari Pesibar, tanah yang diberkahio leh alam yang indah, laut yang luas, dan masyarakat yang ramah. Tetapikekayaan itu tidak akan bermaknatanpa keadilan, tanpa pendidikan, dantanpa pembangunan yang merata. Karenanya mari kita satukan langkah, jaga kekompakan, dan rawat kepercayaan rakyat kepada kita," tandas Wakapolres, Slamet Raharjo.

"Pendidikan adalah cahaya, kebangkitanadalah nyala, dan pemerintahan yang baikadalah lentera yang menerangi jalanrakyat," tukas Wakapolres, Slamet Raharjo.

(Helman.s) 

GELARAN WSL KRUI PRO QS 6000 TAHUN 2025 DIGELAR JUNI MENDATANG

GELARAN WSL KRUI PRO QS 6000 TAHUN 2025 DIGELAR JUNI MENDATANG


LENSAPESISIR.ID,- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesisir Barat (Pesibar) memastikan lomba surfing bertaraf internasional yang bertajuk World Surf League (WSL) Krui Pro Tahun 2025 akan kembali digelar.

Kepala Dinas Pariwisata (Dispar), Dr. I Nyoman Setiawan, S.E., M.M., dalam konferensi persnya, di Lobi Lantai 1 Gedung Marga Sai Batin Komplek Perkantoran Pemkab Pesibar, Selasa (20/5/2025) mengatakan bahwa, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengamanatkan bahwa gelaran Krui Pro Tahun 2025 untuk kembali digelar. "Berdasarkan hasil koordinasi Pemkab Pesibar dengan Kemenpora dan Persatuan Selancar Ombak Indonesia (PSOI) menyepakati WSL Krui Pro Tahun 2025 digelar. Pelaksanaannya sendiri sudah dijadwalkan oleh WSL yakni pada 10 hingga 17 Juni bulan depan di Pantai Karang Nyimbor Tanjung Setia," ungkap Kepala Dispar, I Nyoman Setiawan.

Menurut Kepala Dispar, I Nyoman Setiawan, atas agenda tersebut pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Gubernur Lampung. "Hasilnya Gubernur sangat mendukung pelaksanaan Krui Pro tahun ini. Dukungan tersebut berupa pendanaan untuk Pemkab Pesibar dan PSOI. Mengingat sebelumnya Pemkab Pesibar memang tidak mengalokasikan anggaran kegiatan Krui Pro Tahun 2025," lanjut Kepala Dispar, I Nyoman Setiawan.

"Saat ini sejumlah persiapan terus dikerjakan dan diharapkan H-3 kegiatan semua persiapan rampung. Hingga saat ini mulai dari Polda Lampung hingga Polres Pesibar mendukung penuh dalam hal pengamanan pelaksanaan Krui Pro Tahun 2025," tambah Kepala Dispar, I Nyoman Setiawan.

Meski demikian pelaksanaan Krui Pro tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Pembukaan gelaran WSL Krui Pro Tahun 2025 tidak diawali dengan rangkaian acara seremonial. "Pembukaannya nanti hanya sederhana saja. Mengingat pada tahun ini terjadi pemangkasan anggaran. Tamu undangan hanya dari provinsi dan kabupaten tetangga Lampung Barat (Lambar). Namun tidak menutup kemungkinan PSOI akan mengundang dari kementerian terkait," jelas Kepala Dispar, I Nyoman Setiawan.

Masih kata Kepala Dispar, I Nyoman Setiawan, Pesibar sendiri kembali memecahkan rekor dalam gelaran Krui Pro tahun ini, dimana adanya peningkatan menjadi Qualyfing Series (QS) 6000 dari tahun sebelumnya yang hanya QS 5000. "Bahkan sejak dibuka sejak tiga minggu lalu jumlah peserta yang sudah mendaftar sudah mencapai 257 dari 17 negara. Sedangkan batas maksimal peserta pada QS 6000 sebanyak 270 peserta," imbuh Kepala Dispar, I Nyoman Setiawan.

Kepala Dispar, I Nyoman Setiawan menandaskan, melalui gelaran Krui Pro yang mulai diambil alih oleh Kemenpora tersebut, pihaknya berharap agar promosi wisata Pesibar semakin dan terus meluas hingga ke berbagai negara. "Peningkatan itu pada dasarnya sudah mulai terlihat, dimana saat ini peserta yang mendaftar berasal dari 17 negara," tandas Kepala Dispar, I Nyoman Setiawan.

"Tetapi yang perlu kita pahami bahwa live streaming WSL sendiri ditonton oleh 180 negara, tentu ini sangat luar biasa. Artinya, diharapkan pasca gelaran Krui Pro nanti para Wisatawan Mancanegara (Wisman) masuk ke Pesibar secara mandiri terus meningkat," tukas Kepala Dispar, I Nyoman Setiawan. (Helman.s)

BUPATI-WAKIL BUPATI PESIBAR TINJAU KESIAPAN BUS PEMBAWA ROMBONGAN CJH ASAL PESIBAR

BUPATI-WAKIL BUPATI PESIBAR TINJAU KESIAPAN BUS PEMBAWA ROMBONGAN CJH ASAL PESIBAR


Lensapesisir.ID,- Bupati-Wakil Bupati Pesisir Barat (Pesibar), Dedi Irawan-Irawan Topani, S.H., M.Kn., meninjau langsung kesiapan dua unit bus yang akan membawa keberangkatan rombongan Calon Jamaah Haji (CJH) asal Pesibar, Selasa (20/5/2025).

Dijadwalkan Bupati-Wakil Bupati, Dedi Irawan-Irawan Topani, akan melepas keberangkatan CJH asal Pesibar dari Komplek Perkantoran Pemkab Pesibar, Rabu (21/5/2025) subuh.

Tampak ikut mendampingi dalam peninjauan tersebut, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Audi Marpi, S.Pd., M.M., Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan), Suryadi, S.IP., M.M., dan jajaran Satlantas Polres Pesibar.

Bupati, Dedi Irawan meminta para driver agar memastikan kondisi bus yang akan membawa CJH tersebut benar-benar dalam kondisi prima dan layak jalan. "Jangan sampai diperjalanan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan yang disebabkan kondisi bus yang tidak prima. Saya juga meminta agar driver tidak memaksakan mengemudi dengan langsung beristirahat jika memang dalam kondisi mengantuk," pinta Bupati, Dedi Irawan.

(Helman.s)

Aparatur Pemerintah Pekon Way Napal Salurkan BLT - DD Triwulan Pertama T.A 2025 Kepada 17 KPM

Aparatur Pemerintah Pekon Way Napal Salurkan BLT - DD Triwulan Pertama T.A 2025 Kepada 17 KPM

 

LENSAPESISIR.ID,- Aparatur Pemerintah Pekon Way Napal Kecamatan Krui Selatan Kabupaten Pesisir Barat Lampung, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap ke - 1 di salurkan kepada 17 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Di Balai Pekon Setempat, Selasa 20 Mei 2025.

Peratin (Kades) Pekon Way Napal Chairul Anwar ," mengatakan BLT DD yang disalaurkan sebesar Rp; 900.000, Sembilan ratus ribu rupiah yang terhitung dari bulan Januari, Febuari, Maret,  Rp 300.000,- tiga ratus ribu rupiah per bulan kepada 17 Keluarga Penerima Manfa'at (KPM) bantuan lansung tunai tersebut diserahkan peratin lansung kepada keluarga penerima manfaat. 

Peratin  menyampaikan, kepada penerima blt dd supaya bantuan tersebut dapat bermanfaat dengan sebaik baiknya, untuk keperluan kebutuhan masing masing upaya pemerintah membantu  perekonomian yang sedang terpuruk disaat ini agar dapat meringankan beban masyarakat penerima, sehingga dapat membantu penerima walaupun nilainya uangnya tidak seberpa namun pemerintah pekon berupaya mensejahterakan masyarakatnya," jelasnya.

Peratin menambahkan penyaluran bantuan ini sebagai bentuk kepedulian  pemerintahan pusat melalui menteri desa kepada masyarakat desa yang dalam katagori kurang mampu (miskin) sehingga bantuan tersebut dapat mengurangi beban masyarakat yang tepat sasaran untuk mengentas kemiskinan ekstrem , "imbuhnya.

Masih kata peratin, pemerintah menyalurkan berbagai macam bantuan seperti bantuan sosial dari pemerintah pusat, baik bantuan pangan Non tunai maupun program keluarga harapan dan program lainya.

“Semoga realisasi blt dd ini dapat membantu  kebutuhan ekonomi masyarakat agar dapat mengurangi beban masyarakat ,” pungkasnya.

 Turut hadir dalam acara tersebut; Peratin setampat, camat krui selatan, Bhabinkamtibmas, Ketua lhp, pld, pd, Aparatur pekon setempat dan keluarga penerima manfaat. 

 (Ns)

19 Mei 2025

PEMKAB PESIBAR GELAR RAKOR PENETAPAN GIAT 100 HARI PENGABDIAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI KEPADA MASYARAKAT

PEMKAB PESIBAR GELAR RAKOR PENETAPAN GIAT 100 HARI PENGABDIAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI KEPADA MASYARAKAT


Lensapesisir.ID,- ‎Wakil Bupati Pesisir Barat (Pesibar), Irawan Topani, S.H., M.Kn., mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) dalam rangka penetapan kegiatan prioritas 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati 2025-2030, di ruang rapat Bupati Lantai 4 Gedung Marga Sai Batin Komplek Perkantoran Pemkab Pesibar, Senin (19/5/2025).

Bidang kesehatan menjadi fokus utama dalam Rakor yang diikuti seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan forkopimda setempat itu, diantaranya percepatan pemberian vaksin kepada anak-anak di tiga kecamatan prioritas seperti UPTD Puskesmas Way Krui, Pesisir Tengah, dan Krui Selatan.

 Wakil Bupati, Irawan Topani menyampaikan bahwa, pelaksanaan kick off Pengabdian Masyarakat Dalam Rangka 100 Hari Kerja Bupati & Wakil Bupati Pesibar, rencananya dihelat pada 27-28 Mei 2025. "Pada 27 Mei sasaran adalah anak usia 2 tahun sampai dengan 5 tahun yang berasal dari tiga kecamatan yaitu Way Krui, Pesisir Tengah, dan Krui Selatan. Sedangkan pada 28 Mei sasarannya anak-anak sekolah kelas 2 sampai dengan kelas 5 SD/MI yang berasal dari 3 kecamatan yaitu Way Krui, Pesisir Tengah, dan Krui Selatan," ujar Wakil Bupati, Irawan Topani.

Dalam momen itu, Wakil Bupati, Irawan Topani memaparkan pembagian tugas-tugas terhadap seluruh bagian di Sekretariat Pemkab Pesibar dan OPD. Diantaranya, Bagian Umum Sekretariat Pemkab Pesibar bertanggungjawab penyediaan lokasi dan fasilitas untuk dilaksanakan vaksinasi. "Sedangkan untuk Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) dan Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) bertanggungjawab melalukan pendataan pelajar SD sederajat," ungkap Wakil Bupati, Irawan Topani.

Wakil Bupati, Irawan Topani melanjutkan, tugas berikutnya yakni Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan) bertugas untuk melakukan promosi, sosialisasi, dan dokumentasi terhadap kegiatan pengabdian masyarakat di sekolah dan lingkungan masyarakat yang menjadi lokus kegiatan. "Untuk Dinas Kesehatan (Dinkes) bertanggungjawab menyediakan Tenaga Kesehatan (Nakes) atau vaksinator, bahan medis habis pakai, dan petugas pelaporan, serta tata laksana medis kejadian ikutan paska imunisasi. Selain itu, Dinas Perhubungan (Dishub) bertugas memobilisasi sasaran dan pengaturan lalu lintas (lalin), dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) berperan memastikan kebersihan lingkungan," papar Wakil Bupati, Irawan Topani.

Tugas berikutnya yakni memfasilitasi kegiatan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang dilaksanakan oleh Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah, dan Perdagangan (DiskopUKMdag), untuk Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol-PP dan Damkar) mengatur dan menjaga ketertiban serta sarana parkir, dan para Camat berkoordinasi dengan peratin dan masyarakat guna menyiapkan sasaran anak-anak usia 2-5 tahun, dan memberikan edukasi  tentang manfaat dan efek samping serta dampak sosial atas kejadian ikutan paska imunisasi kepada masyarakat," pungkas Wakil Bupati, Irawan Topani.

(Helman.s)